Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

The Cuphead Show: Sajian Kartun Lucu, Cerdas & Menghibur

Kalian sudah tau tentang serial kartun THe Cuphead Show? Bila kalian belum tau, Menurut saya, kalian sudah melewatkan salah satu serial terbaik yang pernah ada. Serial kartun the Cuphead show adalah sebuah karya yang dirilis di Netflix dari tahun 2022. Nah di tulisan ini, saya ingin memberikan alasan mengapa kalian wajib menonton serialnya.

Sumber : Dok.IMDB/Thecupheadshow

Berikut 5 alasan mengapa kalian harus nonton serial kartun ini :

1. Visualisasi & scoring kartun era tempo dulu

Bagi saya atau kalian yang lahir di tahun 80an, pasti memiliki kenangan indah dengan kartun-kartun retro zaman dulu seperti Tom & Jerry, Donald Bebek, Looney Tunes & masih banyak lagi. Nah di kartun The Cuphead Show, serial ini masih mengusung konsep visualisasi seperi tempo dulu terutama kartun Tom And Jerry. Menonton kartun ini akan membuat kita merasa balik ke masa lalu disaat kita masih kecil di sore hari setelah kita bermain, pulang kerumah, mandi, makan sambil menonton kartun. Perasaan tersebut bisa kembali saya rasakan saat saya menonton film ini. Gradasi warna, fliker di layar, warna yang tidak tajam hanyalah sebagian ciri-ciri dari visualisasi yang ditampilkan agar menyerupai tipe kartun tempo dulu di serial ini. Untuk scoring atau lagu yang mengiringi juga menggunakan jenis musik yang populer tahun 90an kebawah, saya mungkin tidak bisa mengidentifikasi secara detail lagu apa yang digunakan ataupun di era berapa lagu populer ini dimainkan, namun yang jelas, musik/scoring di kartun ini adalah sebuah musik yang tidak pernah saya dengarkan pada tahun 2000an keatas.  Kalau penjelasan saya kurang jelas mengenai visualisasi ini, kalian bisa langsung check trailernya dibawah ini :


2. Memiliki alur cerita fantasi yang unik & out of the box

Seting lokasi dalam kartun ini berada di dunia fantasy. Dalam dunia tersebut, kita akan diperkenalkan dengan 2 tokoh utama yang berbentuk menyerupai cangkir bernama Cuphead & Mugman. Kedua tokoh ini hidup bersama kakeknya yang berbentuk seperti ketel bernama Mr. Ketel. Mereka tinggal di sebuah gubuk yang berada di dalam hutan. Setiap episode memiliki premis tersendiri yang terkadang tidak ada kaitannya dengan alur cerita utama. Meskipun kita akan diperkenalkan dengan 2 cangkir yang lucu,imut menggemaskan seperti anak kecil pada umumnya, namun dibalik itu, cerita dalam film ini cukup "dark", dimana, terkadang atas kejailan yang mereka lakukan, mereka harus menanggung konsekuensi yang berat. Seperti di episode pertama saat kedua cangkir ini bermain di wahana bermain. Dalam wahana tersebut, ada sebuah permainan iblis yang mengasyikan. Mugman tau bahwa ada resiko besar saat bermain disana, tapi Cuphead tidak peduli dengan peringatan yang mugman sampaikan, Cupheadpun berani menerima resiko apapun untuk bermain di wahana tersebut. Cuphead menikmati permainnya sampai lupa diri & waktu, pada akhirnya semua itu ternyata hanya permainan iblis yang menyebabkan Cuphead lengah & kalah dalam permainannya. Hukuman berat harus diterima Cuphead, Iblis mau mengambil jiwa Cuphead untuk dijadikan budak. Akhirnya mereka berdua harus kejar-kejaran dengan iblis agar mereka bisa selamat. Cerita tersebut hanya sepenggal cerita kelam yang dikemas menjadi kartun yang lucu & kocak.

3. Karakter yang bikin mudah jatuh hati

Karakter-karakter di film ini sangat mudah dicintai terutama Cuphead & Mugman. Kecintaan saya dengan karakter ini dimulai dari bentuknya yang unik, sifatnya yang masih seperti anak kecil seperti ceroboh, nakal, nekad, berani, kadang jadi pemalu & masih banyak lagi. Saya seperti melihat tingkah laku kocak & nakal dari anak saya yang tergambar baik di kartun ini. Bila ditelusuri sifatnya Cuphead & Mugman memiliki sifat yang sangat kontras, Cuphead memiliki gaya "koboy" yang terkadang berani, urakan & hanya mengikuti alur kesenanganya saja tanpa peduli dengan resiko yang harus ia terima maupun yang lain, bisa dibilang sifatnya seperti anak kecil yang nakal pada umumnya, Sedangkan Mugman adalah tipikal anak yang polos, baik hati, penuh perhitungan, rajin menabung tapi seorang anak yang penakut dengan resiko yang bahkan belum terjadi. Kedua mahkluk ini saling melengkapi walaupun terkadang akhirnya mereka berdua yang harus kena imbasnya saat Mugman atau Cuphead saja yang melakukan kesalahan. Disepanjang serial ini, kita akan diperlihatkan kejadian kocak ringan dari 2 makhluk ini.

4. Sudah tayang sampai 3 season

Cuphead mulai tayang pada tahun 2022 & sampai sekarang di tahun 2023 sudah bergulir 3 season dengan jumlah episode 36. Dari semua episode yang saya tonton, secara kesuluruhan semua episodenya sangat bagus. Hampir semua episode yang tayang memiliki aspek yang akan membuat kita betah untuk menontonnya seperti alur cerita yang "out of the box", visual retro & tentunya tingkah kocak dari Cuphead & Mugman. Penilaian saya ini juga sebanding dengan skor yang diberikan oleh Rotten Tomatos & IMDB, di kedua situs tersebut, kartun ini mendapatkan skor 7,1 & 8,1. Tidak sampai situ saja, kartun ini juga mendapatkan beberapa penghargaan dari Annie Award, Annecy International Animasi Film Festival & Childrens & Family Emmy Award.

5. Adaptasi dari Game

Kartun ini adalah adaptasi game. Gamenya bisa kalian mainkan di PC, PS 4 maupun XBOX one. Alur cerita dari film ini sama persis dengan apa yang terjadi di dalam game, dimana Cuphead & Mugman dikejar oleh iblis yang ingin mengambil jiwanya. Kalau kalian belum pernah mencoba gamenya, saya sarankan juga boleh dicoba gaees. Menurut saya gamenya sangat variatif & cukup menantang untuk ditamatkan. Dengan konsep seperti game jaman jadul 2 dimensi, kita akan diajak berpetualang untuk melawan iblis yang ingin mengambil jiwa kita. Disetiap levelnya memilki tingkat kesulitan yang cukup sulit bila dibandingkan dengan game yang sejenis. Saya sendiri terkadang harus mengulangi lebih dari 5x untuk memenangkan 1 level. Namun demikian Gamenya sendiri cukup segar dengan menghadirkan rintangan yang berbeda-beda setiap level, musuhnya juga tidak monoton hanya itu-itu saja & membuat saya tidak mudah bosan meskipun rintangan yang harus dihadapi cukup sulit. Mungkin kartun ini adalah adaptasi game terbaik yang pernah saya tonton.  

Demikian 5 alasan mengapa kalian juga harus nonton kartun The Cuphead Show. Kalian tertarik untuk nonton kartunya?

Semoga bermanfaat, Terima Kasih    






Posting Komentar untuk "The Cuphead Show: Sajian Kartun Lucu, Cerdas & Menghibur"