Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Yuk Rajin Olahraga Malam, Manfaatnya Luar Biasa..

Olahraga adalah kegiatan penting untuk tubuh karena banyak sekali manfaatnya.


Sumber : https://pixabay.com/id/rauschenberger

Nah dari berbagi waktu yang bisa digunakan untuk olahraga, ternyata Olahraga yang dilakukan di malam hari memiliki kelebihan lain selain untuk menjaga kesehatan, namun mampu juga untuk menenangkan pikiran & mengendurkan otot-otot yang kaku karena bekerja. Perlu diingat juga waktu olahraga dimalam hari yang direkomendasikan adalah antara jam 18.00 - 20.00. Pada jam tersebut suhu tubuh berada pada puncaknya yang membuat otot-otot sedang dalam kondisi flexible. Kalian bisa berolahraga ringin sampai berat seperti jalan kaki, joging, angkat beban atau permainan olahraga yang bisa dilakukan dengan teman yaitu pingpong, badminton, futsal & masih banyak lagi. Pada intinya adalah Olahraga malam sangat dianjurkan karena memiliki beberapa manfaat seperti : 

1. Menurunkan Stress 

Setelah beraktifitas seharian baik di pekerjaan maupun sekolah, tubuh akan merasa capek & stress setelah melewati hari dengan banyak kegiatan atau pekerjaan. Melakukan olahraga malam secara konsisten dapat memicu hormon endorfin dalam tubuh. Fungsi hormon Endorfin adalah memberikan perasaan tenang dalam otak sehingga mampu mengurangi atau menurunkan stress. 

2. Melemaskan Otot tubuh yang kaku 

Tidak bergerak seperti duduk dalam waktu yang lama biasanya akan membuat otot-otot di tubuh menjadi kaku, agar otot kita menjadi lentur kembali, kita bisa melakukan gerakan peregangan yang dilakukan pada malam hari. Gerakan peregangan yang bisa kita lakukan seperti lari ditempat, berjalan sambil menekuk lutut, Joging perlahan & masih banyak lagi. 

3. Mengobati Insomnia 

Mungkin dari pembaca disini ada beberapa yang mengalami masalah gangguan tidur atau insomnia. Gangguan ini dapat diatasi dengan cara berolahraga pada malam ini, Setelah olahraga biasanya kita menjadi pikiran menjadi rileks & tubuh mengalami kecapekan. Hal tersebut akan memudahkan mata kita terpejaam untuk tidur. 

4. Meningkatkan gairah olahraga malam lanjutan. 

Akibat aktifitas seharian yang membutuhkan konsentrasi yang tinggi, biasanya tubuh akan menjadi stress & capek. Apabila kita berolahraga di malam hari, maka kegiatan tersebut akan membantu peredaran darah menjadi lancar & membuat kita menjadi tenang. Ketenangan tubuh & jiwa ini akan membuat otak menjadi bergairah saat melihat pasangan kita. Apabila itu sudah terjadi, kalian bisa mengajak olahraga lanjutan bersama pasangan (Khusus pasangan suami istri).

Olahraga akan menjadi bermanfaat bila kalian melakukannya sesuai dengan waktu yang saya sampaikan di tulisan ini, atau bisa juga diluar jam tersebut dengan catatan Olahraga jangan dilakukan 1 jam sebelum tidur karena malah nantinya bisa menggangu kualitas tidur kita. Dalam memilih jenis olahraga yang dilakukan juga dapat disesuaikan dengan kondisi tubuh tanpa harus memberatkan kita. Olahraga seperti Jalan kaki, Joging, angkat beban adalah olahraga ringan yang paling simpel. 

Demikian tulisan artikel kali ini, Semoga bermanfaat. 

Terima Kasih  

Posting Komentar untuk "Yuk Rajin Olahraga Malam, Manfaatnya Luar Biasa.."